Tips Membuat Virtual Event untuk Interaksi di Masa Pandemi

Pandemi virus covid-19 masih belum selesai. Di Indonesia sendiri kasus suspect virus corona masih terus bertambah. Sejak pertama kali ditemukannya kasus virus covid-19 di Indonesia, pemerintah langsung membuat peraturan yang melarang masyarakat untuk melakukan perkumpulan. Hal ini tentu merugikan banyak bisnis, terutama bisnis yang bergerak di bidang event organizer ataupun wedding organizer. Di mana, mereka para pelaku bisnis mau tidak mau harus menunda acara mereka hingga waktu yang tidak dapat ditentukan. Hal ini tentu dilakukan demi mengurangi penyebaran virus covid-19. Lalu, bagaimana cara mereka bertahan? Atau bagaimana jika suatu bisnis tetap ingin melakukan event di tengah pandemi? Tentu virtual event menjadi salah satu alternatif yang bisa dilakukan di tengah pandemi.

Baca Juga: 4 Poin yang Harus Dipersiapkan Sebelum Membuat Event Marketing

Virtual event merupakan online event yang melibatkan orang-orang untuk berinteraksi secara online dengan memanfaatkan jejaring sosial. Di tengah pandemi seperti sekarang, banyak orang yang mulai memanfaatkan virtual event untuk berinteraksi dengan pelanggan ataupun calon pelanggannya. Dengan begitu, mereka tidak akan kehilangan pelanggan meski tidak adanya pertemuan secara fisik. Lalu, bagaimana cara melakukan virtual event di tengah pandemi? Di bawah ini kartunama.net akan memberikan beberapa tips membuat virtual event yang bisa Anda tiru.

Baca Juga: Tips Menjalankan Bisnis di Tengah Pandemi Covid-19

Tentukan Target Audience yang Ingin Dicapai

Untuk membuat virtual event atau online event, hal pertama yang harus Anda ketahui dan tentukan adalah siapa target audience yang ingin Anda capai. Dengan mengetahui target audience, Anda juga bisa lebih mudah menentukan seperti apa virtual event yang akan Anda lakukan. Sehingga, apa yang akan Anda buat sesuai dan bisa tepat sasaran serta dapat diterima dengan baik. 

Cobalah mulai dengan berapa usia target audience yang ingin capai, jenis kelaminnya, kemudian cari tau apa yang mereka sukai, bagaimana kebiasaannya di social media, apa yang mereka harapkan dan butuhkan. Cari tahu semua hal tentang target audience Anda dengan melakukan riset ataupun analisa melalui social media.

Pilih Channel yang Akan Digunakan

Setelah mengetahui siapa target audience yang ingin Anda capai, hal selanjutnya yang harus Anda tentukan adalah memilih channel atau platform yang akan Anda gunakan. Ada banyak channel yang bisa Anda pilih, mulai dari public platform hingga private platform. Jika Anda ingin melakukan virtual event yang bisa dinikmati public, Anda bisa memilih Instagram Live, Facebook Live, ataupun YouTube Live. Sedangkan, untuk private event Anda bisa memilih aplikasi meeting online seperti Zoom ataupun Google Meet. Sebelum memilihnya, perhatikan kembali tujuan Anda menjalankan virtual event ini dan pahami juga siapa target market Anda, apakah mereka lebih suka acara private atau open ke public.

Tentukan Target yang Ingin Dicapai

Hal penting selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah menentukan target yang ingin Anda capai. Ada banyak tujuan yang bisa Anda capai melalui virtual event, mulai dari meningkatkan followers, membangun interaksi, meningkatkan penjualan, brand awareness, dan masih banyak lagi. Dengan mengetahui target yang ingin dicapai, Anda bisa lebih mudah menentukan jenis virtual event seperti apa yang akan Anda buat dan konten apa yang bisa Anda lakukan untuk mencapai target tersebut.

Baca Juga: Strategi Marketing yang Efektif untuk Meningkatkan Penjualan

Tentukan Jenis Virtual Event

Meski dilakukan secara online melalui platform social media ataupun online meeting platform, ada beberapa jenis virtual event yang bisa Anda pilih. Hampir sama dengan event offline, bedanya dengan online event tidak ada pertemuan secara fisik dan hanya berbasis virtual. Misalnya, ketika Anda ingin melakukan edukasi tentang produk, Anda bisa membuat virtual event dalam bentuk webinar atau seminar website. Sedangkan, ketika Anda ingin meningkatkan penjualan, Anda bisa membuat jenis virtual event product review dan mengajak orang untuk membeli secara langsung selama event berlangsung. Selain itu, ada juga beberapa jenis virtual event yang bisa Anda lakukan seperti Talk Show, Question and Answered, pameran produk, dan masih banyak lagi.

Buat Konten yang Menarik

Di tengah pandemi seperti saat ini banyak orang yang menghabiskan waktunya untuk menonton streaming ataupun menjelajahi social media. Selain itu, selama di rumah saja banyak juga pebisnis yang mulai aktif memanfaatkan channel social medianya untuk berbagi informasi sekaligus melakukan promosi secara online. Bagi Anda yang juga ingin mulai memanfaatkan social media ataupun channel yang Anda miliki dengan baik selama pandemi, ada baiknya Anda memperhatikan terlebih dulu konten apa yang ingin Anda buat.

Sebelum membuat konten, pastikan Anda mengetahui dengan jelas terlebih dulu produk apa yang ingin Anda jual dan siapa target market Anda. Jangan sampai Anda membuat konten yang justru tidak menarik di mata target market. Misalnya, bisnis Anda menjual susu formula untuk bayi, maka Anda bisa membuat talkshow online yang membahas tentang parenting ataupun kesehatan bayi. Dengan begitu, followers atau pengikut Anda di social media bisa tertarik karena sesuai dengan apa yang mereka butuhkan.

Itulah beberapa tips melakukan virtual event di masa pandemi. Virtual event ini bisa jadi salah satu inovasi kreatif untuk mempromosikan bisnis dan perusahaan dengan lebih mudah dengan biaya terjangkau di masa pandemi. Dengan adanya virtual event ini, Anda juga bisa terus menyapa dan melakukan interaksi dengan pelanggan. Sehingga, mereka tidak akan melupakan bisnis Anda dan tetap menjadi pelanggan yang loyal.

Nah, untuk mempermudah mereka menghubungi Anda, cobalah untuk memberikan kartu nama online dengan barcode yang bisa mereka scan. Dengan begitu, mereka tidak perlu repot mencatat atau menghapal kontak yang bisa mereka hubungi. Selain itu, jangan lupa juga untuk memberikan kartu nama setiap pelanggan Anda melakukan pemesanan online. Sehingga mereka bisa menyimpan kontak Anda dan menghubungi bisnis kapan pun mereka butuhkan.

Untuk membuat kartu nama yang dilengkapi dengan barcode, Anda bisa memanfaatkan kartunama.net. Selain barcode, kartunama.net juga bisa membantu Anda memastikan seluruh informasi penting yang dimiliki bisnis akan tercatat di dalam kartu nama tersebut. Bukan hanya itu, di kartunama.net, Anda hanya butuh waktu 2 jam dan kartu nama siap dikirim ke lokasi Anda. Jadi tunggu apalagi? Buat kartu nama bisnis Anda sekarang di kartunama.net.