Category: Info

  • Mengetahui Aturan PHK di Masa Pandemi yang Penting Diketahui

    Mengetahui Aturan PHK di Masa Pandemi yang Penting Diketahui

    Indonesia tengah mengalami masa krisis karena terjadinya pandemi COVID-19 yang telah berlangsung sejak Februari 2020 lalu.  Di mana, banyak perusahaan melakukan PHK di masa pandemi karena bisnisnya mengalami krisis. Untuk tetap bertahan, banyak dari perusahaan yang mengambil jalan ini untuk mempertahankan bisnisnya dan melakukan efisiensi budget.

    Menurut data Kemenaker hingga 27 Mei 2020 tercatat 1.792.108 juta buruh di Indonesia dirumahkan atau terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Tidak selesai sampai di situ, pertambahan kasus positif Covid-19 yang mencapai 1 juta per harinya seakan menandakan bahwa pemulihan ekonomi masih membutuhkan waktu lebih lama. Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal menyebut bahwa kini gelombang kedua PHK besar-besaran di sektor industri manufaktur, baik labour intensive maupun capital intensive sedang terjadi. Lalu bagaimana hukum PHK masa pandemi seperti sekarang ini? Di bawah ini adalah penjelasan mengenai PHK di masa pandemi yang perlu Anda ketahui.

    Aturan Melakukan PHK

    Tidak ada bisnis yang menginginkan melakukan pemutusan hubungan kerja dengan karyawannya. Namun,kondisi saat ini membuat banyak perusahaan mengambil jalan ini demi mempertahankan bisnis itu sendiri.

    Pemutusan hubungan kerja di masa pandemi ini umumnya karena alasan force majeure (keadaan memaksa) dan efisiensi. Berdasarkan Pasal 164 ayat (1) UU No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, PHK dapat dilakukan jika perusahaan tutup karena mengalami kerugian secara terus menerus selama 2 tahun atau keadaan memaksa (force majeure). Sedangkan, menurut Pasal 164 ayat (3) UU No.13 Tahun 2003, perusahaan dapat melakukan PHK dampak Covid-19 dengan alasan efisiensi. Bedanya, kompensasi pesangon yang diberikan perusahaan untuk PHK dengan alasan merugi atau force majeure yakni 1 kali ketentuan. Sedangkan, kompensasi pesangon PHK alasan efisiensi yakni 2 kali ketentuan.

    Menurut Lolita Citta Nirmala yang merupakan Konsultan Hukum Mitra Justika.id yangdikutip dari hukumonline.com menyebutkan bahwa PHK dengan alasan efisiensi merupakan upaya terakhir setelah perusahaan menempuh kebijakan mengurangi/memotong upah, mengurangi fasilitas, menerapkan kerja shift, kerja lembur, mengurangi jam kerja dan hari kerja, hingga meliburkan atau merumahkan pekerjanya.

    Dalam konteks dirumahkan, Mohammad Agus Riza Hufaida juga Konsultan Hukum Mitra Justika.id melihat ada banyak kesalahpahaman bagi perusahaan dan karyawan terkait status pekerja dirumahkan untuk sementara. Akibatnya, banyak perusahaan yang memanfaatkan masa pandemi untuk “merumahkan” karyawannya tanpa upah, tapi para karyawan tidak bisa berbuat apa-apa.

    Baca Juga: Tempat Kartu Nama yang Membantu Anda Terlihat Lebih Profesional

    Beda PHK & Dirumahkan

    Melakukan PHK berarti perusahaan memberhentikan karyawan dan memberikan insentif kepada karyawannya sesuai dengan aturan yang berlaku. Sedangkan, dirumahkan berarti meminta karyawan untuk tidak bekerja dan tidak menerima haknya.

    Namun, ternyata istilah dirumahkan yang selama ini dilakukan oleh perusahaan di masa pandemi ternyata kurang sesuai. Di mana, merumahkan karyawan adalah inisiasi perusahaan sehingga hak karyawan masih harus diberikan. Nah, yang dilakukan perusahaan saat ini berbeda dari arti sebenarnya dirumahkan, melainkan no work no pay yang seharusnya atas inisiasi dari karyawan. Disinilah pentingnya membuat kesepakatan bersama antara perusahaan dengan karyawan.

    Apa yang Harus Dilakukan Jika Dirumahkan atau di-PHK?

    Lolita juga menjelaskan bahwa dirumahkan tujuannya bukan untuk mem-PHK dan menurut UU Ketenagakerjaan, karyawan yang dirumahkan upahnya harus dibayar full. Sedangkan, jika karyawan di-PHK sebelum perjanjian kontrak berakhir dengan alasan pandemi Covid-19, Anda bisa cek kembali isi perjanjian kerja antara karyawan dengan perusahaan.

    Cobalah cek isi perjanjian kontrak kerja tersebut, apakah jika perusahaan melakukan pemutusan hubungan kerja sebelum waktu yang ditentukan kontrak terdapat uang penalti yang diberikan perusahaan kepada karyawan atau tidak?

    Baca Juga: 7 Tipe Pemimpin yang Baik untuk Mengelola Karyawan dalam Bisnis

    Di mana, aturan ini mengatur jika kontrak selama satu tahun, kemudian di bulan ke-6 diputus hubungan kerja sepihak, maka perusahaan wajib membayarkan upah sisa kontrak yang telah dijanjikan. Sehingga, perusahaan harus membayar upah 6 bulan berikutnya sesuai masa perjanjian kontrak kerja.  

    Sedangkan, jika Anda di-PHK sepihak tanpa pesangon, Anda bisa menempuh upaya hukum ke pengadilan hubungan industrial (PHI) untuk memperoleh penetapan PHK dan mendapat hak pesangon sesuai ketentuan UU Ketenagakerjaan. 

    Itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai PHK di masa pandemi. Meski pandemi belum usai, jangan pernah menyerah untuk mendapatkan apa yang Anda inginkan. Teruslah berusaha dan pantang menyerah ketika menghadapi masalah. Untuk membekali Anda dalam mencari pekerjaan setelah PHK, Anda bisa Coba Menawarkan skill yang Anda miliki dengan menjadi seorang freelancer. Persiapkan semuanya dengan mencetak kartu nama Anda secara profesional Di kartunama.net.

    Baca Juga: Makin Aman & Bebas Cetak Kartu Nama di Tokopedia Official Store

    Untuk mencetak kartu nama di kartunama.net, Anda tidak membutuhkan modal yang tinggi, cukup Rp17ribuan, Anda sudah bisa memiliki kartu nama profesional yang membantu Anda memperkenalkan diri Anda secara profesional ke calon klien atau calon perusahaan baru. Anda juga bisa memanfaatkan promo cashback dan free ongkir dengan memesan kartu nama melalui Official Store Kartunama.net di Tokopedia. Yuk buat kartu nama profesional Anda sekarang juga!

  • 6 Tipe Pelanggan yang Perlu Anda Pahami & Cara Mengatasinya

    6 Tipe Pelanggan yang Perlu Anda Pahami & Cara Mengatasinya

    Ketika menjalankan bisnis, pasti Anda bertemu dengan banyak jenis pelanggan dengan karakter yang berbeda-beda. Dari karakter yang berbeda inilah, Anda tidak bisa menyamakan masing-masing karakter ketika ingin memberi layanan. Untuk memberi layanan terbaik tentu Anda harus mengenal dengan baik calon pelanggan atau audience yang akan Anda sasar. Dengan begitu Anda bisa mengetahui bagaimana cara berkomunikasi dan menghadapi mereka. Di bawah ini adalah beberapa tipe pelanggan yang harus Anda ketahui dan cara menghadapinya.

    Pendiam & Teladan

    Tipe pelanggan ini biasanya tidak banyak bicara, kecuali jika Anda memulai pembicaraan. Mereka biasanya akan fokus mencari produk yang dibutuhkan. Untuk menghadapi pelanggan dengan tipe ini, Anda bisa mulai pembicaraan dengan hal-hal yang ringan, mencari tahu ketertarikan mereka, sehingga bisa membuat pelanggan menjadi percaya. Pelanggan dengan tipe ini bisa jadi menguntungkan asal Anda dapat menggali informasi tentang kebutuhan mereka dan menyesuaikan produk yang cocok untuk mereka. Sedangkan ketika melakukan pembelanjaan online, tipe pelanggan ini biasanya akan membaca deskripsi produk dengan baik sebelum membeli, dan langsung mengirim format order juga melakukan pembayaran. 

    Cerewet

    Pelanggan dengan tipe ini biasanya akan sangat aktif bertanya dan meminta pendapat sebelum melakukan pembelian. Biasanya mereka mudah diajak bicara santai dan sering merasa dekat dengan penjual. Untuk menghadapinya, Anda bisa membiarkan mereka bicara dan dengarkan apa yang mereka bicarakan. Dengan cara inilah mereka akan merasa dihargai. Tipe pelanggan seperti ini bisa menguntukan bagi bisnis Anda dan mereka akan dengan senang hati merekomendasikan toko Anda ke social media atau teman mereka.

    Hemat

    Tipe pelanggan ini seringkali mengutamakan untung dan rugi dari pembelian produk. Mereka biasanya akan detail dengan produk yang akan dibelinya. Bukan hanya senang mencari diskon dan membeli ketika ada promo, mereka juga biasanya akan mencari produk yang memiliki kelebihan dan fungsi dari produk tersebut. Sehingga, Anda perlu mempersiapkan hitungan produk serupa secara lengkap dan detail untuk menarik mereka.

    Misalnya, Anda menjual skin care, maka mereka akan memilih skin care yang simpel dan multifungsi seperti bisa menjadi pelembab sekaligus alas bedak. Dengan begitu, Anda bisa menyampaikan bahwa dengan membeli skin care tersebut, mereka tidak perlu membeli 2 macam produk, sehingga bisa menghemat uang sekaligus menggunakan produk dengan simpel. 

    Baca Juga: Cara Membuat Kartu Nama dengan Mudah, Cepat, dan Berkualitas

    Arogan

    Tipe ini biasanya tidak akan mau menerima pendapat orang lain, dan merasa bahwa pendapat mereka yang paling benar. Untuk menghadapi pelanggan tipe ini, Anda perlu menyiapkan mental jika pendapat terus disanggah. Anda harus tetap tersenyum dan menjelaskan produk semaksimal mungkin dan cobalah puji pendapat mereka. Selain itu, Anda juga harus sabar menghadapinya, karena biasanya mereka akan sering gonta-ganti barang hingga berkali-kali. Mereka juga seringkali memiliki banyak perbandingan sebelum membeli, mulai dari barang, harga, hingga memerhatikan review. Cobalah aktif menjawab pertanyaan mereka dengan sabar dan terus tersenyum

    Impulsif

    Selalu positif dan yakin akan kebutuhan yang terus bergerak adalah tipe pelanggan impulsif. Biasanya mereka akan dengan mudah membeli produk tanpa melihat fungsi dan kebutuhan. Untuk menghadapi pelanggan ini, Anda bisa melakukan cara yang optimis mengenai produk tersebut. Cobalah lakukan komunikasi positif dan optimis, sehingga Anda bisa membuat tipe pembeli ini merasa hebat. Dengan begitu, pelanggan akan senang hati membeli produk Anda. 

    Setia & Loyal

    Tipe pelanggan ini menjadi salah satu tipe pelanggan yang paling disukai. Biasanya, tipe ini tidak akan pernah berpaling ke produk lain meski harga produk tersebut tidak stabil. Yang mereka pentingkan adalah kualitas dari produk dan juga layanan yang diberikan. Ketika sudah menemukan produk yang membuat mereka jatuh hati, mereka tidak akan terkecoh dan coba-coba produk lain yang belum jelas kualitasnya.

    Baca Juga: 4 Cara Membuat Loyalty Program yang Menarik Pelanggan

    Untuk mendapatkan pelanggan seperti ini, hindari untuk menurunkan kualitas produk hanya demi keuntungan. Karena ini hanya membuat pelanggan kecewa dan berpaling ke merek pesaing lain. Selain mempertahankan kualitas, Anda juga bisa memberikan mereka ruang untuk memberikan saran dan keluhan. Dengan begitu, mereka akan merasa lebih didengar dan Anda pun bisa memperbaikinya, sehingga bisnis akan terus berkembang.

    Itulah beberapa tipe pelanggan yang perlu Anda ketahui ketika menjalankan bisnis. Dengan mengetahui tipe pelanggan dan karakteristiknya, Anda bisa lebih mudah menghadapinya dan memberikan layanan terbaik bagi mereka. Agar mereka tetap loyal pada bisnis Anda, pastikan juga untuk memberikan mereka kartu nama bisnis. Di mana, dengan kartu nama ini mereka bisa dengan mudah menghubungi Anda ketika ingin melakukan pemesanan maupun menyampaikan keluhan.

    Selain itu, mereka juga dengan mudah menemukan Anda di social media, website, ataupun email. Sehingga ketika mereka puas, mereka akan dengan senang hati memberikan review positif untuk produk dan bisnis Anda.

    Untuk membuat kartu nama bisnis, kini Anda bisa memanfaatkan platform www.kartunama.net untuk kualitas terbaik kartu nama Anda. Di sini, Anda bisa memilih template desain yang bisa disesuaikan dengan bisnis atau mencetaknya langsung dengan berbagai jenis finishing yang tentunya bisa membuat kartu nama Anda lebih unik. Kini, Anda juga bisa memesannya langsung di Official Store Tokopedia kartunama.net, sehingga Anda tidak perlu ragu masalah keamanan transaksinya. Jadi tunggu apalagi? Buat dan cetak kartu nama Anda sekarang juga di sini!

  • 4 Manfaat QR Code dalam Menjalankan Bisnis

    4 Manfaat QR Code dalam Menjalankan Bisnis

    Pasti sudah tidak asing lagi bukan dengan penggunaan QR Code? QR Code atau Quick Response merupakan tanda atau simbol berbentuk bingkai persegi dengan pola unik yang umumnya memerlukan aplikasi tambahan di smartphone agar dapat melakukan scan pada kode QR. Kode QR ini biasanya berisi informasi tentang item yang dilampirkan yang digunakan sebagai data untuk pelacak, pengidentifikasi, atau mengarah ke situs web atau aplikasi. Di dunia bisnis, kini banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan teknologi QR Code. Lalu, apa sebenarnya manfaat QR Code untuk bisnis itu sendiri?

    Melakukan Transaksi Jual Beli

    Anda pasti sudah tidak asing lagi bukan dengan penggunaan QR Code untuk media transaksi penjualan. Saat ini sudah banyak perusahaan fintech yang menggunakan QR Code sebagai media transaksi untuk para penggunanya. Cukup melakukan transfer melalui QR Code, maka pelanggan bisa langsung bertransaksi untuk membeli makanan, tiket nonton, sampai belanja di warung kelontong dengan mudah. Ada banyak fintech yang telah menggunakan QR Code sebagai media pembayaran seperti GOPAY, OVO, Shopee Pay, Dana, dan masih banyak lagi.

    Mempermudah Akses Informasi

    Saat ini banyak juga perusahaan yang memanfaatkan QR Code untuk memberikan informasi secara mendetail mengenai produk atau layanan yang ditawarkan. Di mana, dengan melakukan scanning barcode, calon klien atau pelanggan bisa menemukan berbagai informasi mengenai perusahaan tersebut. Misalnya, ketika QR Code diletakkan di kartu nama, maka pelanggan bisa menemukan informasi mengenai pemilik kartu mulai dari nama, jabatan, nomor handphone, email, hingga informasi mengenai perusahaan atau bisnis seperti website, akun social media, produk yang dijual, dan masih banyak lagi.

    Untuk membuat kartu nama dengan QR Code, Anda kini bisa memanfaatkan kartunama.net. Di mana, selain membuat kartu nama, Anda juga bisa mendapatkan kartu nama bisnis sesuai dengan kebutuhan Anda, termasuk penambahan QR Code. Di sini, Anda juga bisa memilih berbagai finishing kartu nama terbaik yang  bisa membuat kartu nama Anda makin berkualitas.

    Selain pada kartu nama, QR Code juga sering ditemukan di packaging produk itu sendiri, biasanya QR Code pada produk package akan menampilkan informasi mengenai produk itu seperti perizinan, ingredients, manfaat, dan masih banyak lagi. Anda bisa menambahkan informasi dalam QR Code sesuai dengan apa yang ingin Anda pasarkan dan diketahui pelanggan.

    Media Promosi

    Seperti yang sudah Anda ketahui, QR Code bisa membantu Anda menyimpan berbagai informasi penting mengenai bisnis. Nah, desain QR Code yang simpel inilah yang bisa Anda jadikan media promosi. Misalnya, Anda meletakkan desain QR Code ke karyawan, maka orang yang melakukan scanning bisa mendapatkan promosi menarik. Anda juga bisa meletakkan QR Code di media promosi lain seperti brosur untuk potongan tiket masuk misalnya. Apapun promosi dan strategi yang diinginkan, Anda bisa memanfaatkan teknologi QR Code ini. Menarik bukan?

    Shortcut ke Aplikasi atau Website

    Ini menjadi salah satu bagian dari media promosi. Ketika Anda tidak bisa menjelaskan seluruh detail informasi di dalam satu brosur atau flyer, maka Anda bisa menambahkan QR Code yang mempermudah mereka mendapatkan akses informasi secara detail atau mengajak mereka melakukan sesuatu seperti download aplikasi. Dengan QR Code, mereka tidak perlu mengetik link secara manual dan hanya perlu scan untuk mengunjungi situs web atau aplikasi yang ingin Anda pasarkan.

    Itulah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan QR Code dalam bisnis. Nah, setelah mengetahui berbagai manfaatnya apakah Anda tertarik untuk menggunakan teknologi satu ini di dalam bisnis Anda, misalnya di dalam kartu nama? Jika iya, Anda bisa segera menghubungi tim kami di www.kartunama.net dan dapatkan kartu nama berkualitas dengan QR Code. Di sini, Anda bisa mendapatkan kartu nama dengan mudah, cepat, dan terjangkau. Mulai dari Rp17 ribuan, Anda sudah bisa mencetak kartu nama kapan dan di mana saja. Segera miliki kartu nama bisnis Anda sekarang hanya di kartunama.net!

  • 4 Ide Usaha yang Menguntungkan di Akhir Tahun, Meski di Tengah Pandemi

    4 Ide Usaha yang Menguntungkan di Akhir Tahun, Meski di Tengah Pandemi

    Akhir tahun menjadi momen menjanjikan yang bisa Anda manfaatkan untuk memulai bisnis. Ada banyak ide usaha atau bisnis yang bisa Anda lakukan di akhir tahun sekaligus bisa membantu Anda meraup banyak keuntungan. Apakah Anda tertarik memanfaatkan momen akhir tahun ini untuk memulai bisnis dan meraih banyak keuntungan? Di bawah ini kartunama.net akan menjabarkan beberapa ide usaha yang bisa Anda manfaatkan dan mampu menghasilkan banyak keuntungan meski di tengah pandemi.

    Kue Kering

    Selama pandemi banyak orang yang menghabiskan banyak waktu di rumah. Hal ini sering membuat mereka ‘iseng’ dan mencari cemilan untuk di makan sambil melakukan kegiatan sehari-hari. Inilah yang bisa jadi salah satu ide usaha dan peluang bisnis yang baik bagi Anda di akhir tahun ini.

    Untuk memulai usaha inipun terbilang mudah, hanya bermodalkan keahlian dalam membuat kue dan memasarkannya di social media ataupun ke orang terdekat, Anda sudah bisa meraih keuntungan besar. Belum lagi jika Anda bisa memasarkannya ke perusahaan-perusahaan atau bisnis yang memerlukan supplier untuk mengirimkan parcel akhir tahun untuk klien-klien mereka.

    Pernak-Pernik Natal

    Akhir tahun juga diperingati sebagai Hari Natal, di mana di momen ini banyak orang yang membutuhkan pernak-pernik berwarna merah dan hijau untuk menghias rumah mereka. Bagi Anda yang suka berkreasi dan memahami pernak-pernik apa saja yang dibutuhkan saat Natal tiba, Anda bisa memanfaatkan momen ini untuk memulai usaha. Meski terbilang singkat, keuntungan menjual pernak-pernik natal tidak bisa diragukan lagi.

    Semakin tinggi kreativitas Anda dalam membuat hiasan natal, semakin besar juga keuntungan yang akan Anda dapatkan di penghujung tahun 2020 ini. Apalagi, di Natal tahun ini banyak orang yang menghabiskan waktu di rumah saja, pasti ini jadi momen tepat bagi mereka untuk menghias dan mendekorasi rumah mereka sedemikian rupa.

    Katering

    Bagi Anda yang hobi memasak dan ingin memulai bisnis di akhir tahun dan di tengah pandemi, Anda bisa mulai dengan membuka usaha katering. Di mana, usaha ini sangat menjanjikan di akhir tahun seperti saat ini. Ada banyak keluarga yang membutuhkan jasa katering untuk merayakan akhir tahun bersama keluarga besar, atau sekedar membutuhkan katering untuk makan sehari-hari. Kesibukan yang luar biasa di tengah pandemi inilah yang membuat banyak keluarga kecil maupun besar membutuhkan jasa katering yang menyediakan berbagai masakan sehat, bergizi, dan enak untuk seluruh anggota keluarga.

    Baca Juga: Tips Menjalankan Bisnis Katering yang Menguntungkan

    Selain memanfaatkan bisnis ini di tengah pandemi dan di akhir tahun, Anda juga bisa meneruskan usaha ini di awal 2021 dan seterusnya. Dengan begitu, bisnis Anda bisa berjalan secara terus menerus dan Anda pun bisa mendapatkan banyak keuntungan dari sana. Menarik bukan?

    Parcel

    Akhir tahun juga biasa jadi momen untuk bertukar bingkisan antar keluarga atau perusahaan. Momen inilah yang menjadi kesempatan bagi Anda yang ingin memulai bisnis parcel. Ini juga tepat bagi Anda yang suka berkreasi dan memiliki ide untuk membuat parcel dengan beraneka ragam. Ada banyak parcel yang bisa kamu buat, mulai dari parcel kue kering, parcel snack, hingga bingkisan lainnya.

    Selain di akhir tahun, kemampuan membuat parcel juga bisa Anda manfaatkan di kesempatan lainnya, seperti ketika orang membutuhkan bingkisan untuk pernikahan atau kesempatan lainnya di luar momen akhir tahun. Untuk keuntungannya tentu sudah tidak diragukan lagi, Anda bisa mendapatkan keuntungan besar meski dengan modal kecil

    Itulah beberapa ide usaha yang bisa Anda jalankan di akhir tahun dan tidak terlalu berpengaruh pada pandemi yang sedang terjadi. Meski begitu, Anda tetap memiliki pekerjaan rumah yang harus diselesaikan ketika ingin memulai dan mempromosikan bisnis ini dari nol. Bagaimana caranya? Salah satu cara mudah yang bisa Anda lakukan adalah dengan membuat kartu nama bisnis yang bisa kamu sebarluaskan ke calon pelanggan atau orang yang Anda kenal dan bisa membantu mempromosikan bisnis Anda.

    Untuk membuat kartu nama bisnis dengan mudah dan cepat, kini Anda bisa membuatnya di kartunama.net melalui website ataupun Tokopedia Official Store. Anda hanya perlu meng-upload desain atau memilih template desain yang telah disiapkan dan kartu nama yang Anda inginkan akan siap dicetak dalam waktu 2 jam. Mudah dan cepat bukan? Jadi tunggu apalagi? Mulailah bisnis Anda sekarang dan cetak kartu nama bisnis Anda di kartunama.net!

  • 5 Manfaat Promosi yang Dapat Memberikan Keuntungan Bagi Bisnis

    5 Manfaat Promosi yang Dapat Memberikan Keuntungan Bagi Bisnis

    Pasti sudah tidak asing lagi bukan istilah promosi di kehidupan Anda? Ya, saat ini banyak sekali promosi yang sering kita jumpai dan dilakukan oleh hampir semua bisnis yang ada. Mulai dari diskon, cashback, reward, bebas ongkos kirim, buy 1 get 1, dan masih banyak lagi. Promosi sendiri merupakan sebuah usaha yang dilakukan seseorang, bisnis, atau perusahaan untuk menginformasikan dan memengaruhi target konsumen agar nantinya bisa tertarik melakukan pembelian dan mencoba produk atau layanan yang ditawarkan. Lalu, kenapa promosi ini dilakukan oleh hampir semua bisnis? Apa manfaatnya? Di bawah ini kartunama.net akan menjabarkan beberapa manfaat yang bisa didapatkan dengan melakukan promosi.

    Customer Loyalty

    Dengan melakukan promosi, Anda bisa meningkatkan loyalitas konsumen agar nantinya tidak beralih ke produk kompetitor. Hal ini tentu bisa memberikan keuntungan jangka panjang bagi bisnis Anda. Apalagi jika bisnis Anda memang dibutuhkan oleh pelanggan dan bisa memenuhi keinginan pelanggan. Dapat dipastikan pelanggan tidak akan beralih ke kompetitor. Tapi promosi apa yang bisa Anda lakukan?

    Untuk membuat pelanggan menjadi loyal terhadap bisnis Anda, cobalah buat loyalty program yang bisa memberikan keuntungan besar bagi pelanggan. Misalnya, memberikan hadiah bagi pelanggan dengan pembelian terbanyak setiap bulannya, atau memberikan bonus setelah pelanggan melakukan pembelian ke-5, dan seterusnya. Ini semua bisa Anda sesuaikan kembali dengan target pelanggan Anda.

    Media Komunikasi

    Tidak selalu memberikan diskon atau penawaran khusus bagi calon pelanggan, promosi juga bisa berupa informasi mengenai produk atau bisnis Anda. Misalnya, ketika Anda ingin mengeluarkan varian baru dari produk yang dijual atau ketika Anda ingin menyasar target audience baru di lokasi yang belum mengenal produk Anda, dan seterusnya.

    Disinilah peran promosi yang akan membantu bisnis atau perusahaan untuk menyampaikan informasi-informasi yang ingin disampaikan kepada para pelanggan dan calon pelanggan. Jadi, pastikan Anda memilih media promosi yang tepat dan sesuai dengan karakteristik calon pelanggan atau pelanggan Anda. Misalnya, ketika pelanggan Anda adalah kalangan millennial yang selalu update di social media, maka Anda bisa mempromosikan bisnis melalui Instagram, TikTok, Line Chat, dan sebagainya.

    Membangun Brand Awareness

    Salah satu manfaat promosi adalah meningkatkan brand awareness dan memperkenalkan brand atau produk ke masyarakat lebih luas. Semakin dikenalnya bisnis, maka bisnis tersebut bisa menjadi top of mind di masyarakat. Hal inilah yang membuat promosi menjadi hal penting yang harus dilakukan oleh bisnis, baik bisnis baru, bisnis kecil, bahkan bisnis yang besar pun tetap membutuhkan promosi.

    Ada banyak media promosi yang bisa membantu Anda membangun brand awareness mulai dari social media, influencer, website, dan masih banyak lagi. Semuanya bisa Anda pilih dan sesuaikan dengan tujuan bisnis maupun target audience Anda.

    Mempertahankan Citra Perusahaan

    Promosi juga bisa menjadi salah satu cara paling efektif untuk mempertahankan citra dari serangan-serangan agresif para kompetitor sebuah perusahaan. Dengan promosi inilah Anda bisa lebih membangun citra brand ataupun perusahaan. Dengan citra yang telah Anda bangun sedemikian rupa, maka akan sulit untuk dijatuhkan oleh perusahaan lainnya, terutama kompetitor.

    Dengan promosi inilah, Anda bisa mempertahankan citra perusahaan dengan lebih maksimal. Namun, pastikan Anda tidak pernah melakukan kesalahan dalam menjalankan bisnis atau kesalahan yang dilakukan tidaklah memiliki dampak fatal yang memengaruhi penurunan citra perusahaan.

    Trial and Repeat Buying

    Bagi Anda yang baru menjalankan bisnis, promosi memiliki manfaat tersendiri. Selain mampu memperkenalkan brand ke target audience, promosi juga bisa membantu meningkatkan kemungkinan bisnis untuk terus mendapatkan pembeli baru dan juga pembeli berulang. Untuk melakukan hal ini, di awal perjalanan bisnis mungkin Anda bisa memberikan sampel dan meminta target audience mencoba produk yang akan dijual. Dengan begitu, mereka akan lebih mudah tertarik dan akan melakukan pembelian jika dirasa produk tersebut memang dibutuhkan mereka.

    Itulah beberapa manfaat promosi yang bisa Anda dapatkan. Tanpa adanya promosi, Anda akan sulit memperkenalkan bisnis kepada target audience atau orang yang berkepentingan seperti supplier, calon investor, dan sebagainya.

    Setelah mengetahui manfaat promosi, kini saatnya Anda bisa melakukan promosi secara langsung dengan kartu nama. Meski banyak orang yang menganggap kartu nama terlalu jadul, nyatanya kartu nama termasuk dalam kategori media promosi yang masih efektif dilakukan meski di era digital seperti saat ini.

    Untuk membuat kartu nama bisnis dengan mudah, Anda bisa mempercayakannya di kartunama.net. Di sini, Anda bisa membuat desain kartu nama sesuai dengan bisnis yang sedang Anda jalankan dan mencetak kartu nama dengan lebih mudah dan cepat hanya dalam waktu 2 jam, dan siap dikirim ke lokasi Anda. Jadi tunggu apalagi? Cetak kartu nama Anda sekarang di kartunama.net!